Jumat, 31 Januari 2014

Kalau Bukan Cinta, Lalu Apa? #1



“Aku titip gaun pengantin ini ya, nanti mau diambil nona Syla” Ucapku sambil merapikan Gaun pengantin warna putih  dengan kombinasi renda dan bunga pink menyebar di seluruh sisi gaun. Bibirku tak henti tersenyum memandangi gaun pengantin dominasi pink warna kesukaanku. Gerak tanganku semakin lincah saat memeriksa centi demi centi jahitan yang menyatukan bunga kecil berwarna pink dengan gaun berenda pink perak. Jam kerja belum seutuhnya habis tapi aku harus segera keluar dari butik baju pengantin tempatku bekerja. Miss Rena selalu mengijinkan karyawannya keluar sesukanya, mungkin dia udah cukup kaya sehingga tak memperdulikan karyawannya yang bandel sepertiku. Beruntungnya bekerjasama dengan Miss Rena.

“Semoga berjalan lancar ya, Beb” Teriak Miss Rena sambil memandangiku berjalan menjauhi butik. Sinta mengajungkan kedua jempolnya dan mengerling genit. Rupanya teman-temanku sangat memperhatikan aku dan mengucapkan selamat karena hari ini Anniversary-ku yang ke -7 dengan Dony. Berpacaran yang sangat lama. Aku sangat semangat untuk bertemu Dony semoga Anniversary kali ini dia melamarku. Aku menarik nafas panjang dan memanjatkan doa. Senyumku melebar dan langkah kakiku terasa ringan.

Kakiku perih menahan heels yang seharian aku kenakan. Aku mondar-mandir dan tak henti memandangi jam yang melinggar di tangan kiriku. 19.30 seharusnya bertemu jam 19.00. “Mungkin Dony kena macet” batinku menghibur. Aku duduk kembali dan menyeruput mocacinno yang kupesan. Kerongkonganku terasa hangat. Mataku melirik sudut cafe dimana ada seorang cowok duduk dengan laptopnya dan dua cangkir coffe. Mejanya cukup berantakan untuk kulihat. Mungkin dia sudah lebih lama menunggu dibanding aku. Aku mulai bersabar. 

“Maaf sayang, aku telat” Dony mencium pipiku dan mataku masih tertuju ke cowok berambut pelontos  dengan kemeja ungu muda. Aku memukul pundaknya manja. “Kenapa si kamu nggak pernah ingat hari spesial kita?” Bibirku semakin manyun. 

Dony membelai rambutku kemudian tangannya menyetuh hidungku. “Aku ingat, sayang”. Akhirnya aku memaksakan untuk tersenyum. Pramuniaga mendatangi meja kami untuk mengantar coklat hangat dan cup cake lucu yang sudah kupesan.

“Happy Anniversary” Dony menarik tanganku lembut. Aku membalasnya dan tersenyum manja. Setiap hari aku sibuk dengan pekerjaanku di butik baju pengantin dan baby shop online-ku sementara Dony sibuk dengan bisnisnya di bidang property dan kuliah S2-nya. Sikap Dony sangat manis tetapi membosankan. Dia sama sekali tak tertarik membahas tentang pernikahan sementara aku sangat menginginkan pernikahan. Aku sangat antusias membicarakan gaun pernikahan, pesta, siapa yang diundang  dan pakaian bayi.

“Gimana kerjanya hari ini” Dony membuyarkan lamunanku. Aku menatap matanya lekat. 

“Mengasikkan, di tempat kerjaku ini aku bisa ngejalanin online shop-ku lho Miss Rena baik banget. Aku nggak mau ngecewain beliau.” Aku berusaha ceria meski ini bukan topik pembicaraan yang aku harapkan. 

“Syukurlah” Doni mengelah nafas dan tersenyum manis. 

“Apa kita nggak membicarakan sesuatu yang penting” Aku memancing topik yang aku nantikan. Dony mencomot cup cake dan menggigitnya. “Rasanya belum berubah ya” Dia terus mengalihkan pembicaraan. Aku sangat kecewa. Aku menahan diri untuk tidak teriak dengan meremas tanganku sendiri. 

“apa kamu udah gak cinta aku lagi?” Batinku. Sungguh  konyol kalau aku menanyakan hal ini. Aku udah cukup lama bersamanya dan 7 tahun bertahan bukan karena cinta lalu karena apa???

Rasanya aku pengin melempar cup cake ke wajahnya. Gemas. 


Selasa, 07 Januari 2014

Holiday di Bali Akhir Tahun 2013

Hi, Guys Happy new year 2014 ya... 


Adek, Babe dan Me



Semoga kita semua semakin sukses dengan target-target yang kita inginkan, tetap semangat dan jangan gampang menyerah. 

Telat gak si baru cerita sekarang, akhir tahun kemarin saya dan juga keluarga berwisata ria ke pulau Dewata. Kebetulan keluarga sedang liburan, adek juga libur sekolah jadi sekeluarga wisata ke Bali dan bermacet-macet galau di jalan. Maklum gak naik pesawat biar menikmati perjalanan Jogja -Jawa Timur - Bali. 

Ini kedua kalinya saya ke Bali dan keluarga baru pertama kalinya jadi mereka merasakan perjalanan yang sangat lama dan hati penasaran hehehehe. 
 

Journey of Life Template by Ipietoon Cute Blog Design and Bukit Gambang