Pagi ini tiba-tiba menggalau dengan bertubi-tubi pertanyaan yang dilontarkan diri sendiri dan beberapa orang di sekitar saya. Inilah kisah sesosok manusia yang masih Galau akan jati dirinya dengan tubian pertanyaan. Mungkinkah ini fase terpucak di masa remaja, atau akhir dari remaja ya, entahlah....
Apapun yang dipilihnya terkadang akan cepat sekali berubah jika pilihan itu hanya keinginan sesaat yang mengebu-gebu, mengikuti gaya orang lain dan mengikuti tren. Iya saya dapat memastikan itu karena saya masih sering mengalami hal semacam itu. Menginginkan sesuatu yang terpengaruh dengan lingkungan yang kuat.
Alhamdulillah jika itu keinginan yang luar biasa akan berdampak positif, tapi katakan tidak jika akan berdampak buruk dengan diri kita. Bismillah semoga kita bisa memilah-milah.
Menurut kamu apa arti pentingnya berHIJAB?
Menurut saya berhijab itu suatu keharusan bagi muslim untuk menutup aurot. Terutama dalam keadaan khusus misalnya mendatangi pengajian, bersilahturami yang bertemakan keagamaan, dan acara-acara lainnya. Sebenarnya berhijab itu dikenakan setiap saat.
Apakah kamu sudah melakukan itu?