Selasa, 13 September 2011

Berbagi Pengalaman Mengatasi LDR


Awal merasakan pacaran long distance memang hanyalah masa adaptasi. Segalanya belum dapat aku dan si pacar kuasai. Marah dan saling menyalahkan kerap terjadi di antara kami. Namun seiring berjalannya waktu, long distance justru menarik untuk pribadi aku yang ingin bertualang merasakan nuansa bedanya mengarungi cinta. Serta dapat membantuku untuk berpikir dewasa. 

 

Memang aku belum lama menjalani hubungan jarak jauh dengan si pacar, tetapi waktu 1,5 tahun ini cukup membuatku bangga akhirnya ku mampu menjalaninya meski awalnya sangat berat dan hampir tak dapat bertahan. Ini rekor dalam pencapaianku menjalin hubungan dengan calon pendampingku. *malu-malu*
Lama atau pendeknya menjalin hubungan terkadang tak mampu untuk menilai apakah kualitas hubungan itu baik atau tidak. Semua kembali kepada pribadi masing-masing. 

Aku ingin sedikit berbagi pengalamanku mencapai 1,5 tahun long distance relationship,,,

Jarak Bukan Masalah

Aku selalu berpikir  bahwa jarak itu tak terlalu berpengaruh untuk tetap menjalin hubungan. Tahu apa?? Sekarang jaman modern, kita dapat berkomunikasih via telepon, sms, e-mail, video call (YM, Skype dll), banyak sekali alat komunikasih yang dapat kita pilih untuk sekedar mengobrol, menghapus rindu meski hanya sejenak, dan berdiskusi.

Saling Percaya

Bagi aku Saling percaya itu sangat penting sehingga aku selalu menghapus perasaan negatif thinking mengenai si pacar nan jauh di sana. Jika kita selalu negatif thinking, padahal tak dilakukan si pacar tentunya akan memicu pertengkaran di antara kita. Selain saling percaya, kita juga harus menanamkan sifat dapat dipercaya. Melakukannya itu aku selalu berpikir bahwa hukum karma pasti tetap berlaku. Apa yang kita lakukan pasti suatu saat akan dilakukan si pacar entah itu kita mengetahuinya ataupun tidak. So, menjaga kepercayaan itu PENTING.

Komunikasih

Dalam masalah ini terkadang aku sering kewalahan, namun sesibuk apapun aku dan si pacar dalam keseharian kami selalu menyempatkan diri untuk video call via YM. Menghapus  rasa rindu dengan melihat wajah unyu-nya. Meski sudah saling percaya lantas melupakan komunikasih, itu salah besar. 

Mencari Kesibukan Yang Disukai.

Rasa yang kerap melada para pemilik pacar jarak jauh yaitu rasa Bete dan Kosong. Terlebih jika melihat teman-teman kita yang sibuk menyusun rencana malam minggu, teman-teman yang selalu dekat pacarnya sungguh membuat iri. Tetapi dengan memiliki kesibukan yang kita sukai seperti mengikuti les musik, menulis, membaca novel atau fhotografi tentunya kita akan melupakan keirian kita kepada teman kita. Jadi gak uring-uringan sendiri.
Bertukar Foto Terbaru
Banyak sekali media untuk bertukar foto terbaru kita. Aku selalu bertukar foto terbaru dengan si pacar melalui Fb. Rasa kangen sedikit terobati dengan saling bertukar foto terbaru. Pentingnya lagi, saat ketemu tak kaget dengan perubahan kita yang terjadi.

Saling berkunjung

Menyempatkan diri untuk mengunjungi si pacar, jujur saja aku tak pernah mengunjungi pacarku tetapi pacarku yang mengunjungiku. Banyak faktor yang menyebabkan begitu. Seperti waktu libur yang selalu tak bersamaan. Sehingga si pacar yang selalu mengalah menemuiku. *Emuaccch makasih sayang*

Jangan Pernah Kata Putus Sebagai Penyelesai Masalah

Berantem tak pernah dapat dihindari dari suatu hubungan karena perselisihan paham, gosip-gosip tak benar, salah kata yang tak disadari. Tentunya masalah yang menghadap selalu berakibat kita cepat marah dan berantem. Tapi jangan sekali-sekali berucap kata putus disaat emosi memuncak. Sebab, kata-kata yang keluar di saat emosi  terkadang tak terkontrol. Aku selalu meredam jika emosi si pacar meledak. Aku lebih baik diam. Jika suasana telah redah baru aku usul bicara dan membicarakannya baik-baik. Alhasil hubungan dapat diselamatkan tanpa berlama-lama berantem.

Memberikan Perhatian kecil

Perhatian kecil yang dilakuakan si pacar terkadang membuat hidup menjadi bersemangat. Bukan berarti jika kita pacaran jarak jauh lalu kita tak bisa memberikan perhatian kecil. Justru perhatian itu mengejutkan, dengan cara mengirim sms atau menelpon  pada momen-momen penting di antara kita,  mengirim kado, atau membawakan barang yang disukai si pacar saat berkunjung, meski hanya kecil pasti akan berkesan dalam.

Maaf

Hal tersulit mengatasi situasi adalah ketika pacaran jarak jauh. Sebab, kita tak melihat ekspresi si pacar, tak tau apakah lingkungan si pacar sedang baik atau ada masalah  sehingga kita harus mudah mengucap kata maaf.  Maaf bukan berarti mengalah. Kata maaf itu akan meredam masalah yang berbelit diantara kita.

Menyusun Acara Liburan Berdua

Bukan berati jika pacaran jarak jauh tak memiliki rencana-rencana berkencan, justru berkencan saat pacaran long distance akan berkesan dan tak terlupakan. Hati lebih bersemangat karena sudah lama tak jumpa. Seperti layaknya baru jadian, benih cinta baru saja tertanam. 

Inilah beberapa  pengalaman aku menjalani pacaran long distance...

Harapanku, aku mampu menjalani ke tahun-tahun berikutnya bersama si pacar. Amien..






0 komentar:

Posting Komentar

 

Journey of Life Template by Ipietoon Cute Blog Design and Bukit Gambang